Image of The Pursuit of Happyness

The Pursuit of Happyness



NEW YORK TIMES BEST SELLER Selalu ada halyang menarik ketika kita membaca kisah dari figur-figur sukses. Intinya, mereka memiliki antusiasme, hasrat, ketekunan, kerja keras, serta kebulatan tekad seumur hidup. Demikian halnya dengan kisah Chris Gardner, CEO dari Gardner Rich & Company--perusahaan pialang saham terkemuka dengan keunungan jutaan USD yang berkantor di New York, Chicago, dan San Francisco. Gardner bukanlah sosok yang meraih kesuksesan secara tiba-tiba, ia pernah mengalami keterpurukkan, baik dalam hal finansial maupun kehidupan pribadinya. Dalam buku ini, Gardner--yang lahir dan tumbuh sebagai pemuda kulit hitam miskin serta tak ber-ayah--menceritakan rentetan perjalanan hidupnya dari sebuah kota terpencil Milwaukee sampai ke puncak Wall Street. Gardner menceritakan semua yang terjadi dalam hidupnya, tanpa ragu. Kelemahan Gardner adalah wanita, dan ketika salah seorang wanita meninggalkannya dengan seorang anak, Gardner memasuki periode hidup sebagai tunawisma, terlunta-lunta di jalanan San Francisco. Namun, keteguhan hati dan kecerdasan ayah-anak itu bukan saja membuat hidup mereka selamat, melainkan juga membawa mereka ke puncak kebahagiaan. Sebuah kisah nyata yang sarat nilai moral bahwa keteguhan hati bisa menjadi resep untuk melewati siklus hidup yang mengerikan, bahkan bisa membawa manusia pada begitu banyak penghargaan dan kebahagiaan. Tak heran, apabila Will Smith pun terinspirasi untuk memfilmkan kisah nyata Gardner yang luar biasa ini.


Availability

02407-22823.802 GAR pMy LibraryAvailable

Detail Information

Series Title
-
Call Number
823.802 GAR p
Publisher PT. Gramedia Pustaka Utama : Jakarta.,
Collation
xiii, 440 hal,; 13.4x20 cm
Language
Indonesia
ISBN/ISSN
978-602-03-0220-1
Classification
823.802
Content Type
-
Media Type
-
Carrier Type
-
Edition
-
Subject(s)
Specific Detail Info
-
Statement of Responsibility

Other version/related

No other version available




Information


RECORD DETAIL


Back To Previous